Selasa, 07 April 2009

Jangan Korupsi, Nak!


Perilaku korup atau tindakan korupsi sudah lama membebani perjalanan negeri ini. Bahkan, “berhasil” menempatkan Indonesia dalam lima besar dunia. Ironis. Negeri yang katanya Om Amien Rais dan Om Prabowo Subianto penuh potensi ini, nyaris terpuruk dan tak pernah menemukan jati dirinya. Perubahan harus dilakukan sekarang, untuk menggusur oknum-oknum korup yang merajalela. Menebas mentalitas koruptif pada semua bidang dan areal.
Pada level anak-anak, remaja, dan generasi muda, harus ada gerakan baru atau semacam ‘koalisi bersih’ dengan sinergi yang kuat. Mereka yang peduli saat ini, sebaiknya menyediakan iklim baru yang lebih kondusif bagi suburnya gerakan antikorupsi. Ajari anak-anak agar jangan berperilaku koruptif sejak awal. Siapkan sejak sekarang. Merekalah yang pada saatnya nanti mewarnai dan memain peran dalam konstalasi pemerintahan Indonesia.
Nah, momentum Pemilu Legislatif pada Kamis 9 April, adalah saat yang tepat untuk memilih mereka yang bersih dan mencampakkan mereka yang diidentifikasi politisi busuk. Ayo, Om-Om dan Tante-Tante, gunakan hati nurani, Jangan gadaikan suara dan harga diri untuk memenuhi ambisi kekuasaan para Caleg. Jangan ajari kami kemunafikan (lagi)…!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar